12+ Jenis Tanaman Syngonium (Dari Yang Terlangka Hingga Yang Tercantik)
Jenis tanaman Syngonium berikut ini sangat wajib untuk diketahui, khususnya bagi para pecinta tanaman hias di Indonesia. Karena beberapa tahun terakhir, jenis tanaman hias yang satu ini cukup populer di Indonesia.
Hal ini disebabkan karena jenis tanaman hias yang berasal dari Meksiko ini mempunyai penampilan yang unik, dan warna yang menarik. Sehingga tidak heran banyak orang yang ingin menanamnya di halaman rumahnya.
Bentuk dan warna dari jenis tanaman hias ini cukup beragam, setidaknya ada 12 jenis yang sudah diketahui. Lantas, apa saja jenis tanaman Syngonium tersebut? Berikut ulasannya.
BACA JUGA: Jenis-Jenis Anthurium Dan Ciri-Cirinya Lengkap Dengan Gambarnya!!
Jenis Tanaman Syngonium (Dari Yang Terlangka Hingga Yang Tercantik)
1. Syngonium Pink Robusta
![]() |
Syngonium Pink Robusta |
Sesuai dengan namanya, Syngonium Pink Robusta ini mempunyai daun yang berwarna hijau agak kemerah-merahan mirip merah muda.
Warna daunnya yang tidak umum inilah yang membuat jenis tanaman hias ini banyak digemari oleh para pecinta tanaman hias di Indonesia.
2. Syngonium Pink Flecked
![]() |
Syngonium Pink Flecked |
Perpaduan warna pada daunnya inilah yang membuat jenis tanaman hias ini unik dimata para pecinta tanaman hias.
3. Syngonium Pink Splash
Sekilas, Syngonium Pink Splash ini mirip dengan Syngonium Pink Flecked. Namun kenyataan ada perbedaan diantara kedua jenis tanaman hias ini.
Dimana diketahui bahwa, Syngonium Pink Flecked mempunyai daun berwarna dasar merah muda dengan corak hijau.
Sedangkan Syngonium Pink Splash kebalikan dari Syngonium Pink Flecked, yaitu daunnya berwarna dasar hijau dengan corak merah muda.
4. Syngonium Pink Spot
![]() |
Syngonium Pink Spot |
Dimana diketahui bahwa, Syngonium Pink Robusta ini memiliki daun berwarna dasar hijau agak kemerah-merahan mirip merah muda.
Sedangkan Syngonium Pink Spot mempunyai daun berwarna dasar merah muda dengan corak merah muda tua.
5. Syngonium Pink Perfection
![]() |
Syngonium Pink Perfection |
Pasalnya, warna daun Syngonium Pink Perfection ini adalah merah muda agak keungu-unguan dengan pangkal daun berwarna hijau.
Selain itu, Syngonium Pink Perfection juga mempunyai daun yang cukup tebal, sehingga daunnya tidak muda rusak.
6. Syngonium Maria Allusion
![]() |
Syngonium Maria Allusion |
Hanya saja, ketika usia tanaman ini semakin dewasa, maka daunnya yang berwarna hijau muda akan berubah menjadi hijau tua, sehingga lebih eksotis.
7. Syngonium Strawberry Ice
![]() |
Syngonium Strawberry Ice |
Dimana diketahui, Syngonium Strawberry Ice memiliki daun berwarna hijau tua dengan corak merah muda mirip seperti buah strawberry.
8. Syngonium Green Splash
Syngonium Green Splash adalah salah satu jenis Syngonium yang memiliki warna daun dengan corak yang tidak konsisten.
Dimana diketahui, semakin dewasa usia jenis tanaman ini, maka warna coraknya akan semakin hilang dengan warna dasar hijau muda.
9. Syngonium Three Kings
![]() |
Syngonium Three Kings |
Ketiga corak warna tersebut yaitu putih, hijau muda, dan hijau tua agak kehitam-hitaman, sehingga menghasilkan komposisi yang abstrak.
10. Syngonium Mojito
![]() |
Syngonium Mojito |
Perbedaannya terletak pada warna dasarnya, dimana daun Syngonium Green Splash berwarna dasar hijau muda, sedangkan daun Syngonium Mojito berwarna dasar hijau pekat.
11. Syngonium Varigata Kuning
Syngonium Varigata mempunyai dua varian yaitu Syngonium Variegata Kuning, dan Syngonium Variegata Putih.
Sesuai dengan namanya, Syngonium Varigata Kuning memiliki daun berwarna dasar hijau dengan corak kuning muda, atau kuning tua.
Disamping itu, Syngonium Varigata Kuning juga termasuk salah satu jenis tanaman Syngonium berdaun tebal, sehingga daunnya tidak mudah rusak.
12. Syngonium Varigata Putih
Sesuai dengan namanya, Syngonium Varigata Putih ini mempunyai daun berwarna dasar hijau dengan corak berwarna putih.
Selain itu, Syngonium Varigata Putih juga memiliki daun yang lebih tebal, sehingga daunnya tidak gampang rusak.
BACA JUGA: 5+ Jenis Pohon Bidara Dan Manfaatnya Lengkap Dengan Gambarnya!!
Penutup
Selain cantik, jenis tanaman hias ini juga mengadung asam oksalat sehingga bisa dimamfaatkan untuk obat luka luar maupun dalam.
Bukan hanya itu saja, tanaman hias ini juga dipercaya bisa menghilangkan polusi udara dalam ruangan seperti Toluena, dan Xilena, Benzena, dan Formaldehida.
Nah, itulah jenis jenis tanaman Syngonium. Ternyata, selain bisa memperindah ruangan, tanaman ini juga memiliki banyak mamfaatnya bagi kesehatan.